Saturday, November 3, 2018

Mengenal Icontek TW-3308FD

Icontek TW-3308FD







Salah satu produk andalan @dMedia adalah Icontetek seri D. Printer Solvent seri D ini mempunyai empat varian TW-3306HD, TW-3308HD, TW-3306FD dan TW-3308FD.

Printer ini dilengkapi dengan printhead Seiko Instrument Group SPT dari Jepang. Printhead untuk varian HD adalah Seiko SPT-510/35Pl dan varian FD dengan Seiko SPT-1020/335Pl. Dengan printhead seperti ini, priter berukuran 3,2 m ini mampu menghasilkan hasil cetak dengan resolusi maksimum 720 dpi.

Priter ini sudah dilengkapi dengan layar antar muka LCD yang cukup powerful, sehingga memudahkan operator mengoperasikan mesin ini. Fitur lain dari mesin ini adalah adanya sensor infra-reddan sistem feeding otomatis.

“Plat pada mesin ini sudah dilengkapi dengan dengan lubang-lubang penghisap udara yang fungsinya untuk ‘memegang’ media, sehingga media tidak mudah mengkerut,” ujar Yusuf Alam, Direktur Utama PT Alam Sukses Gemilang.

Yusuf menambahkan, dengan bahan-bahan sparepart impor yang kokoh, seperti servo dari Amerika, I contek akan lebih tahan lama dan tahan banting untuk dioperasikan terus menerus.

Mesin ini juga dilengkapi dengan tiga sistem pemanas. Sistem pemanas ini diyakini mampu meningkatkan daya tahan hasil cetak untuk aplikasi luar ruang (outdoor) dan yang pastinya mempercepat pengeringan.

“Kita juga menggunakan RIP yang powerful dan mudah digunakan. Dan sistem ICC profile-nya menjamin produksi warna yang akurat dan vivid,” tambah Yusuf.

    Berikut spesifikasi lengkap mesin:
  • Type : TW 3308 FD
  • Width 3.2 meter
  • 4 / 6 Color ( CMYK / LC & LM )
  • Printhead Seiko SPT 1020 / 35 pl
  • High Resolution 1080 dpi
  • Speed 214m2 / jam ( 8 Head, 360 x 360dpi – 1pass )
  • Print interface USB 2.0
  • Printhead Height Adjustable 2 – 4 mm
  • RIP Software MAINTOP, PHOTOPRINT, ULTRAPRINT
  • Dimensi Mesin: – Panjang : 4.8 m, Lebar : 0.95 m, dan Tinggi : 1.37 m


Sumber: "http://www.digitalprintingindonesia.com/icontek-tw-3308fd/"

No comments:

Post a Comment

Follow Us